Harga Tiket Bus Pahala Kencana

Harga Tiket Bus Pahala Kencana

Bus Pahala Kencana merupakan salah satu bus yang sudah sejak lama beroperasi di Indonesia. Bus yang lahir pada tahun 70-an tersebut awalnya adalah bus AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) dengan rute Solo-Jakarta PP dan Kudus-Jakarta PP. Dengan pengalaman di bidang transportasi yang cukup lama, maka tak heran jika bus Pahala Kencana mulai bisa dipercaya oleh masyarakat Indonesia. Rute yang dilayanipun makin banyak. Selain rutenya yang beragam, harga tiket bus Pahala Kencana juga terjangkau untuk banyak kalangan.

Keunggulan Serta Harga Tiket Bus Pahala Kencana Paling Baru

Bepergian menggunakan bus adalah pilihan bagi sebagian besar orang. Terlebih bagi mereka yang belum memiliki kendaraan pribadi. Salah satu bus yang kerap menjadi pilihan banyak tujuan adalah bus Pahala Kencana. Adapun beberapa keunggulan selain harga tiket bus Pahala Kencana yang terjangkau, di bawah ini membuat banyak penumpang mempercayakan perjalanan mereka bersama bus Pahala Kencana:

  1. Rute Beragam Seperti yang telah disinggung di atas, bus tersebut memiliki banyak rute di sejumlah wilayah di Indonesia. Dari yang semula hanya berkisar di Jawa, kini sudah mulai melayani rute di Madura, Yogyakarta, Sumatera, Lombok, serta Bali.
  2. Nyaman dan Aman Siapa yang tidak ingin bepergian dengan rasa aman dan nyaman? Rasanya kedua hal itu tak bisa dilepaskan dari pemilihan armada untuk perjalanan. Baik itu kendaraan darat, laut, atau udara, pastinya semua ingin selamat sampai tujuan. Sama halnya saat Anda memilih untuk naik bus ke luar kota. Banyak penumpang yang memilih bus Pahala Kencana dikarenakan bus tersebut memiliki tingkat keamanan dan kenyamanan yang bagus. Dilengkapi dengan sejumlah fasilitas penunjang, tak heran jika perusahaan otobus yang berasal dari Kudus tersebut menjadi salah satu bus yang terbaik di negara ini.
  3. Mesin Berkualitas Terkadang masih ada sejumlah bus bobrok yang mengangkut para penumpang untuk tujuan dalam maupun luar kota. Bus tua yang sudah tidak layak bisa membahayakan keselamatan semua orang yang ada di dalamnya. Walaupun harga tiketnya tidak mahal, namun bus itu tentu saja tidak layak untuk dinaiki. Banyak penumpang yang biasanya tergiur dengan tawaran harga murah bus tersebut padahal sudah jelas ada bus lain yang lebih aman untuk dinaiki, misalnya saja bus Pahala Kencana. Bus yang satu ini memiliki mesin berkualitas tinggi. Mesin seperti Mercedes atau Hino menjadi bagian dari bus tersebut. Selain mesin yang tidak usang, mesin itu juga selalu melalui proses peremajaan. Proses peremajaan tersebut membuat bus tersebut selalu layak untuk jalan. Dengan mesin berkualitas maka pelayanan dari bus ini sudah tak perlu diragukan lagi.
  4. Busnya Bersih Selain ketiga poin di atas, masih ada keunggulan lainnya yaitu dari segi kebersihan. Kebersihan bus Pahala Kencana selalu dijaga dengan baik. Anda akan jarang untuk menemui sampah atau kotoran yang berserakan di dalamnya. Dengan tingkat kebersihan yang baik maka kenyamanan penumpang menjadi salah satu poin penting yang dijaga.
  5. Variasi Kelas yang Semuanya Nyaman Bus Pahala Kencana memiliki setidaknya tiga jenis kelas. Kelas tersebut antara lain Bisnis AC, Eksekutif, serta Super Eksekutif. Fasilitas dari ketiga kelas itu berbeda-beda, namun masih sama nyamannya. Jadi bisa dibilang jika perbedaan kelasnya tidak mencolok sekali. Adapun fasilitas yang bisa Anda dapatkan ketika menaiki bus ini adalah selimut, bantal, leg rest, reclining seat, AC, TV LCD, toilet, dan masih banyak lagi. Selain itu, jarak kursi antara penumpang satu dengan yang lainnya juga terbilang lebar. Anda tidak akan berdesakan, jadi kaki tidak akan cepat pegal walaupun perjalanan yang ditempuh jauh. Bagi kelas Super Eksekutif, fasilitas tambahannya berupa charging point, smoking area, dan juga WiFi.
  6. Jenis Busnya Banyak Jika sebelumnya adalah kelasnya yang bervariasi, maka kini adalah jenis busnya yang banyak. Dengan berbagai macam harga tiket bus Pahala Kencana, bus ini menyediakan berbagai jenis bus. Adapun beberapa bus yang digunakan yaitu Executive, Excecutive AC (2+2), Shuttle Executive, VIP, VIP (2+2), dan juga VIP AC (2+2).
  7. Pelayanan yang Ramah Fasilitas yang lengkap hendaknya didukung dengan pelayanan yang ramah. Bus Pahala Kencana menyediakan pelayanan ramah tersebut. Para staf siap melayani segala jenis kebutuhan penumpang dengan sepenuh hati. Dengan keramahan tersebut maka Anda akan merasa puas saat menaiki bus yang satu ini.

Baca juga : Info Lengkap Bus Lorena Beserta Harga Tiket Terbarunya

Daftar Harga Tiket Bus Pahala Kencana

Bagi Anda yang akan bepergian ke luar kota menggunakan bus Pahala Kencana maka mengetahui harga tiketnya adalah suatu keharusan. Dengan tahu harga tiketnya, maka Anda bisa menyiapkan budget bepergian dengan tenang. Di bawah ini adalah harga tiket bus Pahala Kencana yang terbaru.

No. Jurusan (Dari – Menuju) Harga dan Keterangan
1. Bandung – Bojonegoro Rp 230.000,-
2. Bandung – Blitar Rp 230.000,-
3. Bandung – Denpasar Rp 165.000,-
4. Bandung – Malang Rp 270.000,-
5. Bandung – Palembang Rp 330.000,-
6. Bandung – Semarang Rp 460.000,-
7. Bandung – Solo Rp 180.000,-
8. Bandung – Surabaya Rp 250.000,-
9. Bandung – Yogyakarta Rp 170.000,-
10. Jakarta – Blitar Rp 270.000,-
11. Jakarta – Banyuwangi Rp 365.000,-
12. Jakarta – Bojongnegoro Rp 220.000,-
13. Jakarta – Cepu Rp 220.000,-
14. Jakarta – Denpasar Rp 455.000,-
15. Jakarta – Jember Rp 365.000,-
16. Jakarta – Kediri Rp 270.000,-
17. Jakarta – Kudus Rp 200.000,-
18. Jakarta – Lumajang Rp 365.000,-
19. Jakarta – Lasem Rp 250.000,- (Excecutive), Rp 300.000,- (Super Excecutive)
20. Jakarta – Malang Rp 330.000,-
21. Jakarta – Pasuruan Rp 285.000,-
22. Jakarta – Ponorogo Rp 190.000,- (VIP)
22. Jakarta – Palembang Rp 230.000,- (VIP), Rp 280.000,- (Excecutive)
23. Jakarta – Purwokerto Rp 90.000,- (Economy AC)
24. Jakarta – Prabumulih Rp 200.000,- (VIP)
25. Jakarta – Cilacap Rp 100.000,-
26. Jakarta – Probolinggo Rp 295.000,-
27. Jakarta – Madura (Sampang, Sumenep, Bangkalan, dan Pamekasan) Rp 300.000,-
28. Jakarta – Madiun Rp 250.000,-
29. Jakarta – Semarang Rp 200.000,- (Excecutive), Rp 220.000,- (Super Excecutive)
30. Jakarta – Surabaya Rp 310.000,-
31. Jakarta – Solo Rp 170.000,- (VIP)
31. Jakarta – Temanggung Rp 220.000,-
32. Jakarta – Rembang Rp 220.000,-
33. Jakarta – Tuban Rp 310.000,-
34. Jakarta – Wonosobo Rp 110.000,- (VIP), Rp 160.000,- (Excecutive)
35. Jakarta – Yogyakarta Rp 220.000,-
36. Jakarta – Wonogiri Rp 170.000,- (VIP)
37. Merak – Yogyakarta Rp 190.000,-
38. Blitar – Lampung Rp 370.000,-
39. Semarang – Denpasar Rp 290.000,-
40. Solo – Denpasar Rp 290.000,-
41. Tangerang – Malang Rp 330.000,-
42. Tangerang – Wonosobo Rp 110.000,-
43. Tangerang – Salatiga Rp 170.000,-
44. Tangerang – Cilacap Rp 100.000,-
45. Tangerang – Semarang Rp 170.000,-
46. Tangerang – Solo Rp 170.000,-
47. Tangerang – Surabaya Rp 330.000,-
48. Tangerang – Palembang Rp 230.000,-
49. Tangerang – Madiun Rp 160.000,-
50. Tangerang – Purwokerto Rp 110.000,-
51. Tangerang – Ponorogo Rp 190.000,-
52. Tangerang – Yogyakarta Rp 160.000,-

Demikianlah penjelasan lengkap mengenai harga tiket bus Pahala Kencana yang terbaru beserta kelebihannya. Semoga bisa menambah informasi bagi Anda yang akan bepergian ke luar kota dengan menggunakan bus tersebut.

Dadan

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Harga Tiket Bus Pahala Kencana yang dipublish pada 20 Mei 2021 di website Jadwal Kapal Pelni

Artikel Terkait


Warning: file_get_contents(): SSL operation failed with code 1. OpenSSL Error messages: error:14077438:SSL routines:SSL23_GET_SERVER_HELLO:tlsv1 alert internal error in /www/wwwroot/keepcornwallwhole.org/wp-content/themes/seoelite/footer.php on line 37

Warning: file_get_contents(): Failed to enable crypto in /www/wwwroot/keepcornwallwhole.org/wp-content/themes/seoelite/footer.php on line 37

Warning: file_get_contents(https://teknonebula.info/post-sitemap.xml): failed to open stream: operation failed in /www/wwwroot/keepcornwallwhole.org/wp-content/themes/seoelite/footer.php on line 37
Error: String could not be parsed as XML