Harga Tiket Bus Haryanto

Harga Tiket Bus Haryanto

Alternatif transportasi darat saat ini telah beragam. Anda bisa menggunakan bus sebagai moda untuk bepergian. Adanya bus PO Haryanto dapat mengantarkan Anda mencapai tujuan yang ada di daerah Jabodetabek, Jawa Tengah, sampai Jawa Timur. PO Haryanto melayani beragam trayek dengan harga tiket bus Haryanto yang terjangkau dan telah sesuai dengan fasilitasnya. Jadikan bus Haryanto sebagai salah satu opsi untuk bepergian Anda.

Sejarah dalam Penentuan Harga Tiket Bus Haryanto

Bus Haryanto tidak hadir begitu saja serta menjadi PO yang besar dan sukses. Ada proses panjang yang harus dilalui sehingga bisa menjadi PO sebesar saat ini dan berhasil menjadi idaman banyak kalangan. Di bawah ini merupakan penjelasan mengenai sejarah panjang Bus PO Haryanto yang wajib Anda ketahui dan profil lengkap lainnya.

  1. Proses pendirian PO Haryanto PO Haryanto didirikan oleh Bapak H Haryanto. Beliau mendirikan PO Haryanto yang bertujuan memfasilitasi perjalanan jauh secara aman. Beliau melihat kondisi di jalanan yang penuh motor dan berpikir mengenai keamanan pengedaranya jika bepergian jauh. Kelelahan yang mendera pengemudi motor dapat diatasi dengan kenyamanan dalam bus. Hal inilah yang menjadi alasan utama mengapa Bapak Haryanto memilih untuk mendirikan Bus PO Haryanto. Selain itu, beliau ingin mengurangi jumlah kendaraan pribadi yang membeludak di jalanan sehingga kemacetan di jalanan bisa terurai.
  2. Trayek yang dilayani Bus PO Haryanto melayani perjalanan antar kota antar provinsi (AKAP). Rute yang dilalui mulai dari Jabidetabek, Kudus, Pati, Sol, Kartosuro, Madiun, Karanganyar, Ponorogo, Surabaya, bahkan menyeberang ke Pulau Madura. Trayek ini semakin diperluas supaya masyarakat bisa lebih mudah menjangkau beragam penumpang. Saat ini Wonogiri sudah menjadi kota yang masuk dalam trayek bus PO Haryanto. Luasnya trayek ini mempermudah para perantau untuk pulang kampung atau kembali ke perantauan. Masing-masing telah tersedia dengan harga tiket bus Haryanto yang sangat terjangkau sehingga bus Haryanto bisa dinikmati oleh semua kalangan masyarakat.
  3. Armada bus yang dihadirkan Keselamatan dan keamanan menjadi faktor kunci yang sangat diperhatikan oleh Bapak Haryanto. Beliau menghadirkan armada bus berkualitas agar para penumpangnya bisa merasa aman dan nyaman selama melakukan perjalanan. Bus PO Haryanto sampai saat ini menggunakan bus dari Hino dan Mercedes Benz dengan beragam varian. Bus tersebut telah difasilitasi dengan air suspension. Penumpang memang tidak bisa memilih jenis armada yang diinginkan. Namun jangan khawatir, setiap variasi armada memberikan rasa aman dan nyaman yang sama. jumlah armada yang telah dimiliki sampai saat ini mencapai 100 unit.
  4. Melayani bus pariwisata Bus PO Haryanto tidak hanya menghadirkan bus untuk penumpang. Anda bisa memesan bus PO Haryanto sebagai armada pariwisata. Harga tiket bus Haryanto yang berlaku bisa berbeda dengan harga normalnya karena mungkin ada potongan-potongan menarik. Perjalanan yang difasilitasi oleh bus PO Haryanto sebagai bus pariwisata adalah di daerah Jawa dan Bali. Anda bisa menjadikan bus PO Haryanto sebagai pertimbangan dalam menentukan bus pariwisata rombongan Anda.

Harga Tiket Bus Haryanto berdasarkan Trayek yang Dilalui

Bus PO Haryanto tersedia dalam kelas bus VIP dan excecutive. Bus VIP dilengkapi dengan AC, TV dan DVD video sehingga bisa mendengarkan musik, paket bantal dan selimut, foot rest, toilet, makan malam satu kali, snack, dan space bagasi yang luas. Untuk kelas excecutive memiliki fasilitas tambahan seperti bus VIP tetapi dengan ditambah dispenser, Wifi, stop kontak di setiap tempat duduk, dan air suspension.

Trayek yang dilayani oleh bus PO Haryanto sangat beragam. Cakupannya sangat luas yaitu mulai Jakarta sampai Jawa Timur. Semua kalangan bisa menikmati layanan yang diberikan oleh bus PO Haryanto. Anda bisa memperhatikan tabel berikut untuk melihat harga tiket sesuai trayek yang Anda butuhkan atau mencari trayek yang mungkin Anda inginkan.

Kota Asal – Kota Tujuan Harga Tiket
Jakarta – Solo Rp 170.000
Jakarta – Prambanan Rp 170.000
Pulo Gadung – Kudus Rp 180.000
Jabodetabek – Wonogiri melewati Solo Rp 180.000
Jakarta – Gemolong Rp 180.000
Tangerang – Cepu melewati Kali Deres Rp 190.000
Jakarta – Ponorogo melewati Madiun Rp 190.000
Lebak Bulus – Kudus melewati Rawangmangun dan Semarang Rp 200.000
Tangerang – Kudus melewati Kali Deres dan Semarang Rp 200.000
Jakarta – Kudus melewati Semarang Rp 200.000
Bogor – Kudus melewati Semarang Rp 210.000
Serang – Kudus melewati Semarang Rp 220.000
Jakarta – Bangkalan Rp 230.000
Jakarta – Surabaya Rp 265.000

Perlu diperhatikan bahwa harga tiket yang tercantum dalam tabel bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa adanya informasi dari bus PO Haryanto kepada penumpang sehingga Anda sebaiknya menyiapkan uang lebih. Untuk mencegah masalah tersebut Anda juga bisa langsung menanyakan ke loket bus secara langsung. Perubahan harga tiket bisa disebabkan oleh beragam faktor, seperti adanya perawatan armada tambahan, waktu liburan, dan lain sebagainya. Meskipun begitu, peningkatan harga akan selalu diiringi dengan perbaikan fasilitas bus Haryanto.

Harga yang tercantum dalam tabel juga bukan merupakan harga untuk bus pariwisata. Harga tiket Bus Haryanto yang disediakan untuk rombongan pariwisata memiliki datar harga tersendiri. Anda bisa mengetahuinya melalui customer service PO Haryanto secara langsung. Loket pembelian tiket tidak akan memahami daftar harga untuk bus pariwisata.

Setiap trayek memiliki jadwal keberangkatan sendiri. Jika Anda membutuhkan perjalanan pagi, bus PO Haryanto melayani perjalanan pagi untuk semua trayek yang ada. Biasanya armada bus Haryanto akan siap pada pukul 05.00 sampai 07.00. Dalam kondisi khusus, bus baru bisa berangkat ketika isi bus telah penuh dengan penumpang. Harga tiket yang dipasang tidak ada perbedaan antara keberangkatan pagi dengan keberangkatan jam lain. Pilihlah jam keberangkatan sesuai dengan apa yang Anda mau dan butuhkan.

Trayek lain yang dilayani oleh bus PO Haryanto keberangkatan Jakrta mulai dari Jakarta – Madura (Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep), Jakarta – Lamongan, Jakarta – Tuban, Jakarta – Surabaya, Jakarta – Gresik, Jakarta – Kudus, Jakarta – Pati, Jakarta – bangsri, Jakarta – Kelet, Jakarta – Cepu, Jakarta – prambanan, Jakarta – Ponorogo, dan Jakarta – Matesih. Trayek yang berasal dari Bogor akan menuju Kudus, Pati, Jepara, Bangsri, dan Kelet. Masih ada banyak tujuan lain yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Masing-masing memiliki harga tiket Bus Haryanto yang terjangkau dengan fasilitas memuaskan. PO Bus Haryanto telah berhasil memikat banyak hati penumpangnya dengan menyediakan fasilitas bus yang nyaman dan aman dalam harga yang sangat terjangkau. Hal ini tidak lain disebabkan adanya peran penting Bapak Haryanto dalam menghadirkan kenyamanan dan keamanan untuk semua penumpangnya. Harga tiket Bus Haryanto yang sangat terjangkau juga menjadi faktor mengapa penumpang sangat menggemari bus PO Haryanto. Dengan membaca informasi harga tiket dan trayek yang dilalui oleh PO Haryanto di atas, Anda bisa menentukan dan mempersiapkan perjalanan jauh menuju rumah atau tempat perantauan dengan aman dan nyaman.

Dadan

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Harga Tiket Bus Haryanto yang dipublish pada 21 Mei 2021 di website Jadwal Kapal Pelni

Artikel Terkait


Warning: file_get_contents(): php_network_getaddresses: getaddrinfo for teknonebula.info failed: Name or service not known in /www/wwwroot/keepcornwallwhole.org/wp-content/themes/seoelite/footer.php on line 37

Warning: file_get_contents(https://teknonebula.info/post-sitemap.xml): Failed to open stream: php_network_getaddresses: getaddrinfo for teknonebula.info failed: Name or service not known in /www/wwwroot/keepcornwallwhole.org/wp-content/themes/seoelite/footer.php on line 37
Error: String could not be parsed as XML
https://technologi.site/